31 March 2016

Cara Membuat Tumis Kangkung Saus Tiram Kreasi Bunda

Anak anda bosan dengan makanan dan sayur yang itu  itu saja dan ingin berganti menu. Padahal anda saat ini sedang melakukan penghematan untuk kebutuhan anda bulan depan.

Anda tak perlu khawatir, karena anda bisa menyajikan makanan nikmat yang tidak sampai menghabiskan 10ribu rupiah tetapi anak anda sangat suka. Yaitu dengan tumis kangkung plus saus tiram yang rasanya sungguh yummy dan lezat.

tumis kangkung saus tiram enak.jpg

Ini dia cara membuat tumis kangkung saus tiram kreasi bunda untuk si kecil.


Bahan  bahan :
1. 1 ikat kangkung, saiangi dan petiki
2. 2 siung bawang merah
3. 2 siung bawang putih
4. 2 cabe rawit, anda bisa menghilangkan cabe dari resep bila anak anda tak suka pedas
5. 2 cabe merah besar
6. 1 ruas lengkuas, geprek
7. 1 lembar daun salam
8. Saus tiram sachet
9. Garam secukupnya
10. Air

resep cah kangkung saus tiram sederhana.jpg

Cara membuat tumis kangkung saus tiram :
1. Iris tipis  tipis semua bawang merah, bawang putih, cabe rawit, dan cabe merah besar.

2. Tumis bawang merah hingga harum dilanjutkan dengan bawang putih dan seluruh cabe , tunggu hingga layu.

3. Masukkan lengkuas dan juga daun salam, tunggu sampai baunya khas semerbak.

4. Masukkan sedikit saja air, fungsinya untuk mematangkan dan melayukan kangkung.

tumis kangkung saus tiram udang.jpg

5. Tuangkan 1 sachet saus tiram dan taburkan sedikit garam, tunggu hingga mendidih.

6. Masukkan kangkung, aduk  aduk sampai semua nya layu. Tunggu kangkung sampai layu dan terlihat matang. Jangan terlalu lama, karena akan merusak tekstur kangkung itu sendiri.

7. Sajikan hangat bersama nasi putih dan juga ikan asin goreng atau ikan jambal goreng.

Masakan ini sangat cocok untuk anak anda yang aktif dan senang berkegiatan di luar. Karena setelah pulang bermain, biasanya anak menjadi rewel karena kecapekan.

resep tumis kangkung terasi.jpg

Nah, zat di dalam kangkung ini mampu membua rileks dan juga menenangkan pikiran si kecil agar dapat tidur dengan nyenyak.

Cara membuat tumis kangkung saus tiram ala bunda ini, pasti akan menjadi masakan kesukaan dan andalan si kecil. Jangan kaget bila nanti si kecil minta nambah lagi dan lagi.

Artikel Terkait

Bagikan Apa Komentar Positifmu Tentang Resep Di Atas Dong..
EmoticonEmoticon