12 April 2016

Nih Cara Membuat Kue Basah Dari Tepung Terigu

Indonesia merupakan negara yang memiliki aneka macam kuliner asli dari nenek moyang bangsa. Ada juga beragam makanan ringan dan kue.

Ada kue basah yang sering kita jumpai di pasar, atau kue kering yang biasa disimpan di toples. Kue basah asli Indonesia misalnya kue basah talem, kue mangkuk, kue apem, kue klepon, kue kamir, kue bugis, dan masih banyak lagi.

cara membuat kue sederhana dari tepung terigu.jpg

Bagi anda yang ingin mengetahui cara membuat kue basah dari tepung terigu, artikel ini akan memberikan resep membuat kue Pukis Pandan yang enak dan spesial untuk anda.

Bagi anda yang ingin membuat kue basah untuk acara arisan keluarga atau untuk acara kumpul tetangga, ada baiknya anda membuat kue asli Indonesia.

Cara membuat kue basah dari tepung terigu pun mudah dan lebih praktis. Anda bisa sekaligus melestarikan kuliner asli Indonesia agar tetap lestari dan tidak hilang tergerus zaman.

kue basah tradisional dari tepung terigu.jpg

Bahan-bahan membuat kue basah pukis dari tepung terigu :
1. Terigu 250 gr
2. Gula pasir 150 gr
3. Vanilla ½ sdt
4. Garam ¼ sdt
5. Ragi instan 1 sdt
6. Susu kental manis 50 ml
7. Pasta pandan ½ sdm
8. Santan 400 ml
9. Emulsifier 1 sdt
10. Telur 4 butir
11. Margarin 75 gr, panaskan hingga mencair.
12. Coklat mesis sebagai hiasan, atau bahan lain sesuai selera

resep kue dari tepung terigu yang digoreng.jpg

Cara membuat kue pukis dari tepung terigu :
1. Siapkan mixer untuk mengaduk adonan, wadah, dan sendok.
2. Masukan telur, kemudian aduk dengan kecepatan tinggi. Campurkan gula pasir, sedikit garam, dan emulsifier kemudian kocok hingga adonan menjadi kental dan mengembang.
3. Masukan vanilla sebagai tambahan secukupnya, kemudian kocok hingga rata.
4. Ayak tepung terigu kemudian campur dengan santan. Saring tepung terigu dan santan lalu masukan kedalam adonan telur dan kocok hingga merata.
5. Masukan ragi kedalam adonan lalu aduk dengan sendok kayu secara perlahan dan merata.

resep kue dari tepung terigu yang dikukus.jpg

6. Masukan margarin cair dan susu kental manis, kemudian aduk hingga semua bahan bercampur. Setelah itu diamkan hingga 30 menit agar bahan mengembang.
7. Siapkan cetakan pukis dan olesi dengan margarin, lalu panaskan dengan api sedang.
8. Tuang adonan kedalam cetakan pukis hingga ¾ saja, lalu tutup. Apabila anda ingin memasukan tambahan toping sesuai selera anda. Kemudian tutup kembali hingga pukis matang. Apabila kue basah pukis anda sudah mengering, maka kue pukis anda sudah matang.
9. Apabila pukis anda sudah matang, angkat pukis kemudian oles dengan margarin agar pukis tidak mengeras saat dingin.
10. Pukis siap disajikan untuk keluarga anda, untuk acara dirumah anda, atau acara kumpul tetangga. Demikian cara membuat kue basah dari tepung terigu yang sederhana dan lezat.

Artikel Terkait

Bagikan Apa Komentar Positifmu Tentang Resep Di Atas Dong..
EmoticonEmoticon