13 October 2016

Resep Membuat Omelet Sosis Gurih Dan Enak

Omelet adalah olahan dari telur yang dicampur dengan sayuran, daging atau keju. Kini banyak sekali variasi dari omelet. Contohnya saja seperti omelet sayuran, omelet, daging, omelet sosis. Omelet sangat digemari oleh semua orang, karna selain rasanya yang enak omelet ini juga mengandung banyak nutrisi. Seperti Protein vitamin, karbohidrat dan masih banyak lagi. 


resep membuat omelet sosis sederhana
enaaak

Nah untuk para bunda yang repot dikala pagi, menu ini cocok banget yaa jadi solusinya. Lumayan yaa bun untuk sarapan dan bekal si kecil. Lalu, bagaimana resep membuat omelet sosis yang gurih dan enak ? Langsung aja simak resepnya dibawah ini..

Resep Membuat Omelet Sosis Spesial

resep membuat omelet sosis sapi
lezaaat


Bahan-bahan

  • 4 butir telur
  • 4 potong sosis, ayam atau sapi sesuai selera yaa
  • 2 buah tomat merah
  • 2 sdm susu cair
  • 1 sdm margarin
  • 1/2 buah bawang bombay, cincang halus
  • 2 siung bawng putih, cicang halus
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • Minyak untuk menumis secukupnya
  • Garam dan merica secukupnya
  • Margarin secukupnya, untuk menumis

Cara membuat


resep membuat omelet sosis mudah
mantaap

  1. Pertama panaskan margarin, lalu masukan bawang putih dan bawang bombay, tumis hingga tercium bau harum. Angkat
  2. Setelah itu, kocok telur bersama susu cair, garam dan merica, tambahkan tumisan  bumbu, daun bawang, sosis, dan tomat, aduk hingga merata.
  3. Kemudian panaskan minyak, masukan adonan ke dalam penggorengan. Masak hingga matang
  4. Angkat dan sajikan.

Sekian resep membuat Omelet Sosis Spesial. Resep ini tidak mutlak yaa guys, kalian bisa kreasikan sesuai keinginan. Untuk resep lainnya coba ini guys Resep Kentang Panggang Keju Sosis. Atau kalisn mau info lengkap seputar resep masakan ? Bisa banget guys coba klik disini Resepsidia. Oke selamat berkreasi guys..

Artikel Terkait

Bagikan Apa Komentar Positifmu Tentang Resep Di Atas Dong..
EmoticonEmoticon