19 October 2016

Resep Membuat Bakso Goreng Yang Renyah dan Enak

Bakso, siapa sih yang tidak kenal yang hidangan yang satu ini. Bakso erupakan kuliner yang berbahan dasar daging yang dicincang halus kemudian dicampur beberapa bumbu dan dibentuk bulat-bult. Bakso sangat populer di Indonesia. keberadaan bakso hampir dapat ditemukan disetiap tempat. Biasanya bakso dihidangan bersama kuah dan mie, namun kini seiring berkembangnya zaman bakso dikreasikan menjadi bakso goreng. Cocok banget yaa buat kalian yang tidak suka kuah. 


resep membuat bakso goreng udang
enaaak

Pada umumnya bahan yang digunakan untuk membuat bakso goreng ini hampir sama dengan bakso kuah. Hanya beberapa bahan dan cara mengolahnya saja yang berbeda. Bakso goreng ini enak dijadikan cemilan dan disajikan bersama saus sambal yang pedas, tidak lupa taburan bawang gorengnya. 

Cara untuk membuat bakso goreng ini sangat mudah dan praktis, waktu yang dibutuhkan juga tidak terlalu lama. Dalam membuat bakso goreng ini yang dibutuhkan hanyalah ketelatenan. Untuk Anda yang belum tahu cara membuat bakso goreng ini tidak perlu khawatir, karna disini saya akan membagikan resep bagaimana membuat bakso goreng yang renyah. Penasaran bagiamana cara membuat bakso goreng renyak enak ini  ? Langsung saja simak resepnya dibawah ini..


Resep Membuat Bakso Goreng Yang Renyah


resep membuat bakso goreng enak
mantaaap

Bahan dan bumbu yang dibutuhkan


  • 200 gr  paha ayam fillet,cincang 
  • 50 gr udang kupas
  • 100 gr kulit ayam, cincang halus
  • 2 siung bawng putih, haluskan
  • 3/4 sdt garam
  • 1/3 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1 sdm bawang merah goreng, haluskan
  • 1 sdt minyak wijen
  • 150 ml air es
  • 1 butir telur ayam
  • 225 gr tepung sagu
  • 1 sdt baking powder
  • minyak secukupnya, untuk menggoreng


Cara membuat bakso goreng

resep membuat bakso goreng renyah
lezaaat


  1. Langkah pertama yang harus Anda lakukan untuk membuat bakso goreng renyah ini yaitu dengan mencampurkan ayam, udang, bawang merah goreng, bawang putih halus, kulit ayam, garam, merica, minyak wijen, dan gula. Aduk semua bahan hingga tercampur rata
  2. Setelah semua bahan tercampur rata tuang air es sedikit demi sedikit sambil aduk-aduk hingga rata, tambahkan telur kemudian aduk kembali samapi adonan benar-benar tercampur rata
  3. Selanjutnya masukan tepung sagu dan baking powder. Aduk hingga rata
  4. Kemudian bentuk bola-bola menggunakan sendok. Lakukan hingga adonan habis
  5. Setelah itu goreng adonan dalam minyak panas menggunakan api sedang hingga kuning kecoklatan
  6. Angkat dan sajikan bersama saus sambal

Demikian resep membuat bakso goreng renyah. Bagaimana membuatnya mudah bukan ? Bakso goreng ini enak dihidangan bersama saus sambal sebagai cocolannya. Untuk bunda yang memiliki anak kecil bisa banget yaa menerapkan resep ini. Untuk resep lainnya silahkan coba Resep Membuat Sup Ikan Tuna Kuah Pedas. Atau Anda ingin tahu tentang resep masakan lainnya ? silahkan cek disini Resepsidia. Oke selamat mencoba..

Artikel Terkait

Bagikan Apa Komentar Positifmu Tentang Resep Di Atas Dong..
EmoticonEmoticon