05 January 2017

Resep Membuat Seblak Basah Pedas Mantap



Resep Membuat Seblak Basah - Seblak ? Yaa makanan yang lagi hitz belakangan ini ternyata berasal dari Bandung, Jawa Barat. Kuliner yang berbahan utama kerupuk ini mempunyai cita rasa yang pedas dan gurih. Seblak mempunyai dua versi yaitu seblak basah dan seblak kering. Sekarang Anda bisa menjumpai pedagang seblak dipinggir jalan di semua daerah tanpa harus pergi  ke Bandung, Jawa Barat. Tetapi jika Anda enggan membeli seblak di pinggir jalan, Anda bisa membuatnya sendiri di rumah. 

SEBLAK KUAH KHAS BANDUNG

Di sini kami akan memberikan resep seblak basah. Pasti Anda sudah penasaran bagaimana sih resep membuat seblak basah rumahan yang enak ? simak yuk resep di bawah ini  . . . . 

 
cara membuat seblak kuah.jpg

BAHAN :

  • 125gr Kerupuk aci kuning atau putih 
  • 2sdm Makaroni untir 
  • 1butir Telur 
  • ½ batang Sossis 
  • ½ sdt Kaldu Ayam Bubuk 
  • ½ batang Daun Bawang 
  • 2sdm Minyak untuk menumis bumbu halus


BUMBU HALUS : 

  • ½ sdm Asam Jawa 
  • 8buah Cabe rawit atau cabe kriting (sesuai selera pedas) 
  • ½ buah tomat merah 
  • 1 ½ siung bawang merah 
  • ½ siung bawang putih 
  • ¼ ruas kencur 
  • ¼ sdt Gula Pasir (sesuai selera) 
  • 1/8 Garam Halus (sesuai selera)

 
Cara Membuat Seblak : 

resep membuat seblak makaroni.jpg


Langkah Pertama :

  1. Rendam Krupuk dalam air panas kurang lebih 15 menit, lalu tiriskan. 
  2. Rendam Makaroni untir dalam air panas kurang lebih 3 menit, lalu tiriskan. 
  3. Kocok telur 
  4. Potong sossis sesuai selera 
  5. Iris halus daun bawang

cara membuat seblak telur.jpg

Langkah Selanjutnya :

  1. Panaskan minyak terlebih dahulu untuk menumis. 
  2. Haluskan Cabe, bawang merah, kencur dan bawang putih lalu tumis hingga harum. 
  3. Tambahkan air setengah gelas, lalu tambahkan gula pasir, air asam jawa, garam dan masukkan irisan sossis. 
  4. Lalu masukkan kerupuk dan makaroni yang sudah direndam air panas tadi, aduk rata. 
  5. Masak hingga bumbu meresap, kemudian tambahkan kocokan telur. 
  6. Aduk rata dan sajikan

Gimana guys ? Pasti sudah ngiler kan membaca resep di atas ?? untuk Anda yang suka sekali mencicipi kuliner dengan cita rasa pedas di WAJIBkan untuk mencoba resep ini. Selain simple, seblak buatan sendiri tentunya lebih higenis karena Anda sendiri yang mengolahnya. Resep seblak di atas dapat disajikan untuk 1-2 porsi.



SELAMAT BERKREASI GUYS . . .

Artikel Terkait

Bagikan Apa Komentar Positifmu Tentang Resep Di Atas Dong..
EmoticonEmoticon