Ayam goreng merupakan salah satu masakan yang paling familiar dan diidolakan oleh berbagai kalangan. Selain rasanya yang enak dan gurih, ayam goreng mentega juga memiliki cita rasa sedikit manis yang berasal dari kecap.
Ini merupakan perpaduan yang sungguh lezat bila disajikan bersama nasi putih hangat. Anda pasti sudah tak sabar mencoba resep ayam goreng mentega kecap inggris yang maknyus dan jempolan.
Bahan bahan :
1. 1 ekor ayam utuh, potong menjadi 15 bagian
2. 10 siung bawang putih, cincang sampai halus
3. 5 siung bawang merah, iris tipis
4. 1 buah bawang bombay yang besar, potong kasar
5. 10 buah cabai merah besar, iris tipis
6. 4 buah cabai rawit, iris tipis
7. 1 buah tomat potong dadu
8. Kecap inggris secukupnya
9. Saos tiram
10. 1 sdt garam
11. 1 sdt merica bubuk
12. 5 sdm mentega
13. Minyak goreng
14. 1 Liter air
Cara membuat resep ayam goreng mentega kecap inggris :
1. Lumuri ayam yang sudah dipotong potong dengan bawang putih yang sudah dicincang halus, diamkan selama 1 jam agar bawang putih meresap dan tekstur ayam menjadi empuk saat dimasak.
2. Goreng ayam tersebut dengan minyak panas hingga matang dan kecoklatan. Tiriskan dan sisihkan.
3. Tumis bawang merah dengan mentega hingga harum lalu masukkan bawang bombai, cabai merah, cabai rawit, dan juga tomat tunggu hingga layu. Masukkan kecap inggris dan saos tiram juga garam dan merica bubuk.
4. Panaskan air dan tunggu hingga mendidih, masukkan daging ayam. Tunggu sampai airnya tinggal sedikit dan kuahnya menjadi kental.
5. Matikan api lalu sajikan di nampan dan siap disantap dengan nasi hangat yang pulen.
Resep ayam goreng mentega kecap inggris ini sangat cocok untuk dinikmati bersama keluarga anda saat arisan atau sedang kumpul kumpul keluarga. Rasanya yang tidak terlalu pedas, juga cocok untuk dijadikan bekal anak anda ke sekolah. Selamat mencoba.
Bagikan Apa Komentar Positifmu Tentang Resep Di Atas Dong..
EmoticonEmoticon